Peresmian pergantian nama tersebut dilakukan oleh Presiden AFA Claudio Tapia, Sabtu waktu setempat atau Minggu dini hari WIB dan selain dihadiri Lionel Messi juga ada sejumlah pesepakbola profesional seperti Angel Di Maria.
Baca juga: Lionel Messi Cetak gol, Argentina menang 2-0 atas Panama
Keputusan tersebut menyusul keberhasilan Messi mengantarkan timnas Argentina meraih gelar Piala Dunia ketiganya pada 2022.
Selain gelar Piala Dunia, kapten Albicaleste itu juga membawa tim Tango meraih trofi Copa Amerika 2021 di Brazil dan satu medali emas pada 2008 di Beijing.
Pemilik tujuh gelar Balloon D’or tersebut saat ini juga tercatat sebagai pencetak gol terbanyak sepanjang masa timnas Argentina dengan torehan 99 gol.
Pewarta: Fajar Satriyo
Editor: Bayu Kuncahyo
COPYRIGHT © ANTARA 2023